Kamis, 29 Desember 2011

Dzikir Sesudah Sholat Fardlu (1)


 
Aku memohon ampun kepada Allah Yang Maha Agung, dzat yang tiada Tuhan kecuali Ia Yang Maha Hidup dan Maha Berdiri Sendiri. Dan aku bertaubat kepada-Nya. (3x).


Tidak ada Tuhan kecuali Allah Yang Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya, kepunyaan-Nya lah kekuasaan, kepada-Nya lah segala puji. Dan Ia Maha Kuasa  atas segala sesuatu. (1 / 3 / 10x).


 

Ya Allah selamatkan aku dari api neraka. (3x)

Ya Allah, engkau adalah sumber keselamatan, dari-Mu  datangnya keselamatan, dan kepada-Mu kembali segala keselamatan. Maka hidupkan kami wahai Tuhan dengan penuh keselamatan. Masukkan kami ke dalam surga tempat keselamatan, Maha barkah Engkau wahai Tuhan kami, dan Maha Tinggi Engkau, wahai dzat yang Maha Agung dan Maha Mulia.



 
Ya Allah tidak ada yang dapat menghalangi akan apa yang Engkau berikan, dan tidak ada yang mampu memberi akan apa yang Engkau halangi. Tidak ada yang bisa menolak apa-apa yang Engkau putuskan. Dan kekayaan tidak bisa menarik manfaat dari-Mu untuk yang memilikinya.


 




Ya Allah, tolonglah aku untuk senantiasa dzikir kepada-Mu, dan syukur kepada-Mu, dan dengan sebaik mungkin ibadah kepada-Mu .



Tidak ada Tuhan kecuali Allah Yang Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya, kepunyaan-Nya kekuasaan, kepada-Nya segala puji. Ia Maha Kuasa  atas segala sesuatu. Tidak ada daya dan kekuatan kecuali dengan kekuatan dari Allah Yang Maha Tinggi dan Maha Agung. Tidak ada Tuhan selain Allah, kami tidak menyembah kecuali kepada-Nya, kepunyaan-Nya segala kenikmatan, dan kepunyaan-Nya segala anugrah keutamaan, dan kepada-Nya puji-pujian  yang baik. Tidak ada Tuhan kecuali Allah . Dengan segala keikhlasan kepada-Nya segala keputusan dan ketentuan walaupun orang-orang kafir membencinya.  

 


Allah Maha Besar dengan segala kebesaran-Nya. Dan segala puji kepunyaan-Nya dengan sebanyak-banyaknya. Dan Maha Suci Allah di pagi hari dan siang hari. Tidak ada Tuhan selain Allah yang Maha Esa. Tidak ada sekutu bagi-Nya. Kepunyaan-Nya kekuasaan dan kepada-Nya segala puji. Dan Ia Maha Kuasa atas segala sesuatu.   


Sumber: Miftah Faridl, Dzikir, Penerbit Pustaka, Bandung, 1997.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar